Eksistensi Website Desa Bagi Peningkatan Taraf Hidup Masyarakat Desa

website desa

Eksistensi website desa saat ini dirasa penting yang dibuktikan dengan ada nya domain desa.id yang disediakan pemerintah. Harapan adanya kemajuan sebuah desa dapat dicapai dengan mendongkrak pemahaman masyarakat akan informasi seputar kemajuan pertanian, inovasi baru atau teknologi akan sesuatu hal lainnya,yang dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat desa setempat. Tentu hal ini berkaitan dengan peningkatan pendapatan masyarakat desa yang dominan bertani atau berkebun, atau bahkan nelayan dan sebagainya.

Sebuah desa dirasa perlu untuk memiliki sebuah website adalah karena beberapa hal berikut :

  • Media informasi bagi masyarakat

Banyak informasi yang ingin didapat oleh masyarakat dari pemerintahan di desa mereka. Seperti halnya ketersediaan blanko E-KTP atau blanko lainnya. Atau informasi seputar pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh Pemda setempat biasanya akan disebar lewat desa-desa. Penyebaran dengan media website desa tentu akan lebih mudah.

Balai Latihan Kerja atau BLK secara rutin mengadakan pelatihan dan mereka merekrut pemuda dan pemudi desa agar mendapatkan pelatihan guna mengurangi angka pengangguran. Foto-foto kegiatan akan rapat desa dan kegiatan lainnya juga dapat diunggah dalam website desa. Atau notulen / hasil rapat desa juga dapat ditampilkan agar pengontrolan pencapaian dari hasil yang telah disepakati dalam rapat dapat dilaksanakan.

Tak hanya itu, inovasi atau teknologi terapan yang berkaitan dengan profesi masyarakat desa setempat dapat diketahui warga desa dengan mudah. Pemerintah juga dalam hal ini akan semakin mudah menyebar informasi tersebut. segala kegiatan desa yang telah dan akan dilakukan pun dapat diakses warga dengan adanya website desa ini. Tentunya hal ini mudah bagi masyarakat desa karena saat ini akses internet sudah dapat dijangkau hingga hampir ke semua pelosok desa.

  • Media komunikasi warga desa

Beberapa keluhan atas pelayanan yang diberikan aparat desa terkadang tidak dapat tersalurkan. Masyarakat tak tahu harus mengadu kemana. Namun ketersediaan media desa dapat menjadi sarana bagi warganya dalam menyampaikan keluhan atau masukan bagi pelayanan aparat desanya.

Ada baiknya pemerintah desa tersebut menyediakan kolom khusus yang menampung hal ini agar dapat terjalin komunikasi dua arah antara masyarakat dan pemerintah desa. Hal ini dirasa penting guna meningkatkan pelayanan bagi masyarakat. Informasi-informasi penting yang ingin disampaikan oleh pemerintahan desa juga dapat diketahui dengan cepat.

  • Media promosi potensi sebuah desa

Dapat dipastikan jika setiap desa memiliki potensi masing-masing yang dapat diinformasikan keluar. Hal ini akan membawa dampak positif bagi desa tersebut. Ada beberapa desa di tanah air yang terekspos keindahan alamnya sehingga mengundang daya tarik wisatawan dalam dan luar negeri untuk berkunjung. Tak hanya potensi keindahan alamnya, namun juga potensi yang dimiliki warganya. 

Ada juga desa yang memiliki kelompok wanitanya mahir dalam membatik. Hingga hal ini mengundang banyak peminat batik datang berkunjung untuk belajar membatik. Atau desa dengan potensi pemuda pemudinya yang mahir dalam memainkan angklung yang sudah unjuk kebolehan hingga mancaNegara.

Maka hal ini akan menarik minat pecinta angklung untuk dating menyaksikan secara langsung pertunjukannya. Hal ini akan mudah dipromosikan jika adanya website desa.  Tak dapat dipungkiri jika sudah banyak dikunjungi orang maka akan terjadi banyak transaksi. 

Dimulai transaksi dari warung makan hingga transaksi tempat parkir. Maka akan muncul industry-industri rumahan seperti pembuatan souvenir bagi tamu wisatawan yang datang  Jika hal ini terjadi maka dapat dipastikan perputaran uang dengan cepat akan terjadi di desa tersebut yang pastinya dapat mengangkat pendapatan warganya.

  • Referensi statistik desa

Terkadang warga desa membutuhkan data desa yang akurat dan up date untuk berbagai kebutuhan. Hal ini untuk kebutuhan akan pengurusan dokumen-dokumen dan sebagainya. Data yang diperlukan seperti jumlah total penduduk desa, jumlah KK atau jumlah balita dan sebagainya. Tak hanya itu, masyarakat luar atau instansi pemerintah dan swasta yang membutuhkan data angka statistic desa, dapat memperolehnya dengan mudah. 

Banyak sekali ternyata keuntungan yang didapat dari sebuah desa yang memiliki website desa yang ujung-ujungnya akan meningkatkan taraf ekonomi masyarakatnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *